Selamat Datang di Portal SMP Negeri 1 Margorejo

Rabu, 13 Oktober 2021

Vaksinasi untuk Siswa


Pada hari Selasa, tanggal 12 Oktober 2021 bekerja sama dengan Puskesmas Kecamatan Margorejo, sekolah menyelenggarakan vaksinasi. Sasaran vaksinasi adalah seluruh siswa dari kelas VII sampai dengan kelas IX yang berjumlah 262 siswa.

Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan sebagai persiapan untuk pembelajaran tatap muka yang mudah-mudahan segera dilaksanakan secara serentak. Selain itu, menurut Kepala Puskesmas Margorejo, Bpk Budho Legowo pelaksanaan vaksinasi untuk siswa juga dilaksanakan untuk megejar target persentase vaksinasi di Kabupaten Pati. Seperti yang beredar di media, Bupati Pati menjelaskan bahwa turunnya Pati dari level 2 ke level 3 bukan karena adanya lonjakan kasus Covid-19, tetapi lebih karena persentase penduduk yang telah divaksinasi masih rendah, baru mencakup sekitar 29%.




Kegiatan vakisinasi siswa dimulai pukul 08.00 dan berakhir pukul 10.30. Sebelum divaksin siswa terelebih dulu melewati proses screening untuk mengetahu kondisi tubuh siswa dari berbagai aspek kesehatan. Jika lolos dalam proses screening barulah siswa menjalani penyuntikan vaksin. Setelah disuntik siswa kemudian diobservasi untuk dilihat apakah mengalami efek akibat vaksin atau tidak. Proses observasi memakan waktu sekitar 15 menit. 

Dari seluruh siswa, hanya satu yang mengalami efek vaksin berupa lemas. tetapi setelah dikonfirmasi ternyata penyebabnya lebih dominan karena ketakutan siswa terhadap jarum suntik, sehingga menimbulkan efek tersebut.

Hadir pada kegiatan vaksinasi sejumlah pimpinan kecamatan, Komandan Koramil, Kepala Kepolisian Sektor Margorejo, masing-masing beserta beberapa anggotanya dan juga Kepala Desa Langenharjo

Menurut pihak Puskesmas, vaksin yang kedua Insa Allah akan dilaksanakan pada tanggal 9 November 2021, menunggu ketersedian vaksin Sinovac.

Mudah-mudahan vaksinasi yang telah dilaksanakan dapat meningkatkan kekebalan anak dalam menangkal virus corona.

0 komentar:

Posting Komentar